Di Mesir umumnya piramida digunakan sebagai makam raja-raja Mesir Kuno yang dikenal dengan nama firaun. Namun demikian, berabad abad lalu piramida sering digunakan sebagai sasaran penjarahan dan perampok makam karena para raja-raja membawa harta kekayaannya dan segala macam artefak guna di alam baka, sekalipun diberi perlindungan dengan semacam kutukan-kutukan untuk mencegahnya. Sehingga pada masa raja-raja mesir kuno berikutnya, makam raja-raja dan para bangsawan ditempatkan pada lembah yang tersembunyi seperti halnya makam Raja Tutankhamun yang ditemukan secara utuh dan lengkap.
Piramida pun tidak dibuat sembarangan. Para insinyur Mesir kuno menghitung dulu jarak piramida dengan matahari, karena matahari adalah salah satu hal terpenting dalam kehidupan masyarakat Mesir kuno. Ilmuwan masa kini pun mengakui kehebatan mereka dalam membangun piramida yang termasuk tujuh keajaiban dunia ini. Waktu, harta, dan tenaga yang dikeluarkan demi pembangunan piramida pun luar biasa banyaknya. Pembangunan piramida membutuhkan waktu sekitar dua puluh tahun dan mempekerjakan lebih dari sepuluh ribu budak, dan banyak yang nyawanya melayang. Piramida terbesar berada di Giza.
Budaya Piramida :
- Mengawetkan mayat(Mumi), sebuah mayat yang diawetkan, dikarenakan perlindungan dari dekomposisi oleh cara alami atau buatan, sehingga bentuk awalnya tetap terjaga. Ini dapat dicapai dengan menaruh tubuh tersebut di tempat yang sangat kering atau sangat dingin, atau ketiadaan oksigen, atau penggunaan bahan kimiawi. Mumi paling terkenal adalah mumi yang dibalsam dengan tujuan pengawetan tertentu, terutama dalam Mesir kuno. Orang Mesir percaya bahwa badan adalah tempat seseorang yang sangat penting dalam masa setelah hidup. Mumifikasi terjadi pada suhu panas dan kering sehingga tubuh akan terdehidrasi dengan cepat. Mumifikasi terjadi pada 12-14 minggu. Jaringan akan berubah menjadi keras, kering, warna coklat gelap, berkeriput dan tidak membusuk.
- Firaun, Mesir memiliki suatu budaya penunjukan suatu penguasa yang dinamai Firaun, Gelar ini digunakan untuk seluruh penguasa Mesir kuno dari semua periode. Ketika wafat, Firaun dimakamkan bersama harta bendanya di makam berhias tulisan hieroglif, jenasahnya diawetkan dengan ramuan khusus, minyak dan garam, kemudian dibungkus dengan kain kedap udara yang diikat.
Fakta Piramida :
- Piramida Agung Giza(Tinggi 146,6 meter) adalah piramida terbesar dan tertua di mesir dan satu-satunya bangunan yang masih menjadi bagian tujuh keajaiban dunia.
- Jika “Great Pyramid” dibongkar, dengan batu bongkaran itu kamu bisa membuat pagar setinggi 1 meter dan lebar 30 cm untuk memagari seluruh wilayah negara Perancis.
- Rata-rata massa setiap piramida sekitar 5.400.000 ton, dimana tersusun dari batu-batu berbentuk balok yang besar. Setiap batu rata-rata bermassa sama dengan 2 buah mobil (2,5 ton). Ada satu batu yang terbesar yang massanya setara dengan 200 – 250 buah mobil (285 ton).
- Bukan hanya raja-raja mesir kuno yang dijadikan mumi dan dimakamkan di dalam piramida, tetapi juga binatang peliharaan mereka. Tujuannya untuk menemani raja di alam kematian.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar